Cara Update Module Drupal
Bila sebelumnya Saya membahas tentang cara update drupal, sekarang Saya akan membahas tentang bagaimana cara update module – module yang yang terdapat di drupal. Module – module yang biasanya memerlukan update adalah module tambahan, atau module yang pernah kita instal ke drupal.
Proses update module ini mungkin tidak sama seperti update core drupal, update module drupal relatif lebih mudah karena Anda hanya cukup memeriksa ketersediaan update, kemudian jika ada maka Anda cukup mendownload updatenya. Maksud download disini adalah sistem drupal akan secara otomatis mereplace module lama dengan module baru yang sudah diupdate.
Berikut ini adalah Cara Update Module Drupal
- Pastikan bahwa Anda memiliki koneksi internet yang baik dan stabil
- Klik menu Reports > Available updates. Jika ada module yang perlu di update maka akan ada pemberitahuan Update available seperti pada gambar dibawah ini
- Selanjutnya masih pada halaman Available updates, klik menu UPDATE, nanti akan ditampilkan secara detail daftar module yang perlu diupdate seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini
- Centang semua module yang perlu diupdate, lalu klik tombol “Download these updates”, maka nanti porses update akan berjalan seperti berikut
- Berikutnya klik continue
- Lalu nanti secara otomatis akan ada proses penginstalan update
- Proses selanjutnya adalah Drupal akan menampilkan Module – module yang sukses di update, akan ada pesan “installed successfully”
- Dalam contoh diatas, module jquery update tidak berhasil di replace sehingga mungkin nanti module ini di instal kembali secara manual
- Pada Next Steps, nanti Anda klik saja link “Run database updates”, sehingga nanti muncul tampilan seperti berikut
- Klik Continue untuk melanjutkan
- Terkahir Anda akan dihadapkan pada halaman berikut, Anda bisa kembali ke halaman depan “Fornt page” atau ke halaman administrasi “Administration pages”
Bila semua module berhasil di update, kemudian di cek kembali pada halaman Reports > Available updates, maka status module akan menjadi up to date seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini
wah ternyata caranya cukup mudah ya kang? tapi ngomong-nomgong modul drupal itu apa ya? hehehe maaf gan gaptek nih
ReplyDeleteupdate module drupal memang tidak bisa sembarangan, tidak seperti halnya kalau kita ngomong di hadapan para wartawan yang memang pekerjaannya mencari berita, dimana jika dihadapan mereka (wartawan) kita bisa update seenak udel kita sendiri, seperti halnya ketika saya update blog bisa sakarepku dewek, tapi kalau mau update drupal mah kudu ngikutin aturan maennya, lebih detailnya Anda upadte modul drupal, silahkan membaca hingga tuntas artikel diatas...okeh
ReplyDeleteMumpung masih suasana lebaran mohon maaf lahir batin ya mang, mode drupal terus pembhasannya. Saya belum kataekan elmunya mang kalo baca yang ginian hehehe
ReplyDelete