Apa Sih Jaringan Komputer Itu ?

Jaringan komputer adalah kumpulan computer, printer atau perangkat jaringan lainnya yang saling terhubung baik itu dalam skala kecil ataupun besar. Jaringan komputer dibagi menjadi beberapa bagian diantaranya

LAN(Local Area Network)
 
Jaringan computer yang cakupannya kecil/ jangkaunnya dekat hanya di area tertentu saja.

WAN (Wide Area Network)
 
Jaringan computer yang cakupannya lebih luas dibandingkan dengan LAN jangkaunya bisa antar gedung atau mungkin yang yang jangkaunnya satu kota bisa disebut MAN (Metropolitan area Network)


Setiap jaringan computer memiliki tipe jaringan masing – masing bisa menggunakan tipe Peer to peer atau Client Server


Peer To Peer adalah tipe jaringan computer yang tidak memerlukan server tentu saja ini bisa menghemat pengeluaran walupun kinerja jaringan Peer to peer ini tidak begitu memuasakan.


Didalam tipe jaringan peer to peer ini setiap computer memiliki kedudukan yang sama dan juga setiap computer bisa berfungsi sebagi client ataupun server.

networking skema


Client Server
 
Tipe jaringan yang memerlukan server sehingga anda perlu membeli perangkat computer dengan spesifikasi lebih tinggi dan dengan system oprasi server pula, maka ini membutuhkan biaya yang cukup besar namun kinerja jaringan computer ini sangat memuaskan diibandingkan dengan tipe peer to peer.

Topologi Jaringan


Topologi Adalah aturan yang menjelaskan tentang bagaimana sebuah komputer atau perangkat jaringan lainnya saling berhubungan
Baca [ Topologi Jaringan Wifi ] . Terdapat beberapa topologi jaringan diantaranya :

  • Bus 
  • Star 
  • Ring 
  • Extended Star 
  • Hirarki 
  • Mesh

Bus

 
Topologi yang berbentuk memanjang atau terdapat batang utama yang terkait dengan computer – computer dengan jarak tertentu.


Topologi ini dianggap lebih murah dan simple tapi bukan berarti tanpa masalah, seperti mudah mengalami kerusakan pada kabel atau konektor

Star

 
Ciri khas topologi ini adalah terdapat sebuah Hub / piranti sentral yang menghubungkan beberapa computer, keuntungannya adalah deteksi masalah dijaringan lebih mudah, penambahan computerpun bisa dilakukan dengan mudah karena setiap computer memiliki masing – masing kabel yang terhubung ke hub, sehingga hal tersebut tidak akan mengganggu user/computer lain dalam jaringan, karena di topologi star ini membutuhkan hub sebagi piranti sentral dan membutuhkan kabel yang banyak maka akan membutuhkan biaya yang banyak.

Ring

 
Topologi yang berbentuk melingkar seperti cincin, topologi tersebut sangat baik karena tidak ada tubrukan data / redudansi didalamnya, namun hadware token ring sangat mahal

Extended Star

 
Topologi ini adalah topologi yang terdiri dari bebrapa jaringan star dan terdapat piranti sentral yang menghubungkan setiap jaringan tersebut.

Mesh

 
Topologi yang handal karena jika salah satu node rusak maka node yang lain bisa menggantikannya

 

1 Response to "Apa Sih Jaringan Komputer Itu ?"

  1. saya bru kenalnya yg jaringan LAN aja nih, contohnya di warnet kang.
    kalau yg MAN saya belum prnh mengetahui gimana gimana, sekedar baca aja susah jg tanpa prakteknya ya kang..hehe
    dlu saya sblum mengenal LAN itu gimana cuma baca ya susah jg. akhirnya krena kerja jd faham LAN itu gimana.
    Thanks ilmunya ya kang :)

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin