Masalah Adsense Penghasilan Anda Beresiko, Bisa Hilang Sendiri ?
Mungkin dari Anda ada yang pernah mengalami atau diberikan peringatan oleh Adsense dengan pesan seperti berikut “Penghasilan Anda berisiko - Anda perlu memperbaiki beberapa masalah file ads.txt untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda”
Update Terbaru Masalah Ads.txt : Cara yang benar pasang ads.txt Blogspot Costum Domain
Dari pesan tersebut sebenarnya Adsense meminta Anda untuk mengunggah sebuah file ads.txt pada root domain Anda. Meskipun sebenarnya secara default khusus untuk blog yang pertama kali pernah didaftarkan ke adsense memiliki nilai tersebut (ads.txt) meskipun tidak diaktifkan secara manual dari halaman blog Anda
Contoh pesan peringatan yang lain bisa di baca pada halaman berikut : Peringatan Dari Google Adsense : Penghasilan Anda berisiko - Satu atau beberapa file ads.txt Anda tidak berisi ID penayang AdSense
Memasang Ads.txt Pada Web Self Hosted
Jika web blog Anda self hosted, Anda hanya tinggal membuat sebuat file baru dengan nama ads.txt dan diupload ke direktori public_html website Anda
Memasang Ads.txt pada blogspot atau costum domain
Anda perlu masuk ke menu Setelan > Prefensi Penelusuran. Lalu pada bagian ads.txt aktifkan dan tambahkan baris id pub iklan Anda.
Secara default blog yang pertama kali didaftarkan dan diterima oleh adsense akan memiliki ads.txt pada root domainnya, contoh namadomain.com/ads.txt meskipun pada setelan tidak diaktifkan, namun berdasarkan pengalaman, ads.txt sepertinya memang harus tetap diaktifkan (ditambahkan) pada menu costum ads di setelah prefensi penelusuran agar tidak muncul peringatan tersebut diatas (Penghasilan beresiko)
Format ads.txt
Secara umum format ads.txt atau file pada ads.txt harus berisi sebuah id pub, dengan format seperti berikut google.com, pub-2063167253xxxxxx, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Dampak Penghasilan
Saya rasa kemungkinan dampaknya adalah iklan tidak tampil dan penghasilan dari iklan tidak akan bertambah. Jadi ini pendapat saya saja, jika setelan menerapkan solusi pemasang ads.txt masih ada pesan tersebut namun iklan diblog tetap tampil serta pengahsilan perhari Anda masih ada, saran saya jangan terlalu memikirkannya, kemungkinan hal tersebut dikarenakan sistem adsense belum sepenuhnya memeriksa pembaharuan yang Anda lakukan.
Masalah Adsense Penghasilan Anda Beresiko, Bisa Hilang Sendiri ?
Pada praktiknya sistem adsense mungkin tidak bisa sepenuhnya sempurna, terkadang meskipun kita sudah melakukan apa yang diperintahkan oleh sistem adsense, masalah penghasilan bereseiko akibat ads.txt ini tidak akan hilang begitu saja.
Berdasarkan pengalaman, pesan tersebut bisa hilang beberapa minggu/bulan, biasanya saat ambang pembayaran sudah tercapai atau setelah pembayaran kita terima, namun sekitar 15 hari kemudian setelah pesan penghasilan beresiko itu hilang, pesan tersebut bisa muncul kembali
Kesimpulan
Untuk mengatasi masalah “Penghasilan Anda berisiko - Anda perlu memperbaiki beberapa masalah file ads.txt untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda”, Anda cukup menambahkan file ads.txt dan menguploadnya ke root direktori website Anda, atau jika diblogspot Anda cukup mengaktifkannya melalui menu setelan, lalu menambahkan id pub yang sesuai dengan identitas iklan Anda.
Jika file ads.txt sudah ditambahkan namun pesan peringatan tersebut masih selalu muncul, saran saya tidak perlu dipikirkan,
ADS.TXT INI CUMA TERJADI PADA PLATFORM BLOGGER, JIKA SELF HOSTED BIASANYA TERBACA DENGAN BAIK, intinya kalau sudah melakukan perbaikan dan masih ada terus, biarkan saja, asalkan iklan kalian tetap muncul dan penghasilan masuk. Aku juga cek meskipun ada warning penghasilan tetap masuk, aku udah 5 bulan ada warning gitu, khususnya untuk blogspot, untuk yang di self hosted fine2 aja.
Wahhh supaya adsensenya tidak di plagiat haha ;D,
ReplyDeletesaya sudah pasang eh muncul lagi jadi saya abaikan saja bang
ReplyDeleteSaya belum pasang adsense, belum urus perpanjangan e-KTP baru karena takut ribet dipingpong di kecamatan dan tunggu ada pembuatan e-KTP massal yang entah kapan. Ilmu ini bermanfaat banget untuk saya jika kelak pasang adsense. Nuhun.
ReplyDeleteSaya sudah pasang tapi tetap muncul pesan Penghasilan Anda berisiko - Anda perlu memperbaiki beberapa masalah file ads.txt
ReplyDeletesama punya saya juga gitu mas, yang laen juga akur sama.. yang penting sudah melaksanakan tugas buat pasang ads.txt, saya pikir itu memang kesalahan sistem adensenya, punya saya juga kemarin2 hilang, eh 15 hari kemudian muncul lagi, tapi berdasarkan pengalaman yang fine2 aja, yang penting itu permintaannya dipenuhi aja..
DeleteJadi tidak masalah ya om, soale udah aku otak atik, aku hapus dan aku aktifkan lagi ya tetap muncul peringatan tersebut. Makasih informasinya om
Delete