Channel Youtube Review Hp Dan Gadget Indonesia Terbaik


Masih bingung mengenai gadget yang akan dibeli? Atau ragu dengan informasi yang didapatkan dari orang lain? Mengetahui informasi mengenai gadget yang akan dibeli memang perlu untuk dilalukan. Karena dengan pengetahuan itu, nantinya tidak akan salah dalam membeli. Sayang bukan jika gadget yang dibeli ternyata tidak sesuai dengan kebutuhan. 

Beberapa informasi mengenai RAM, layar hp, kapasitas penyimpanan, prosesor dan beberapa bagian lain menjadi hal yang harus diketahui. Karena beberapa bagian itulah yang akan menentukan performa hp. Semakin tinggi maka kemampuan hp saat digunakan akan semakin bagus. Maka dari itu, jangan sampai salah ketika membeli sebuah gadget baik secara online maupun offline.

Dalam satu tahunnya, produsen gadget kerap kali meluncurkan beberapa merk gadget dengan keunggulan yang berbeda-beda. Hal ini menjadi salah satu alasan mengapa banyak orang yang bingung ketika ingin membeli gadget. Perkembangan yang begitu cepat membuat orang yang tidak memperhatikan akan kesulitan untuk mengetahui informasi terbaru mengenai gadget. Sebut saja xiaomi, oppo, vivo, lenovo, samsung, mereka menjadi produsen hp yang sangat cepat dalam mengemangkan perangkatnya. 

Di Indonesia sendiri, penggunanya cukup banyak dan masing-masing memiliki ketertarikan yang berbeda-beda. Jika ingin membeli sebuah gadget, coba untuk membuka channel review gadget yang kerap membuat video-video ulasan. Berikut adalah beberapa channel youtube rekomendasi untuk mengetahui informasi mengenai gadget.
Channel Youtube Teknologi Yang Membahas Gadget Terbaru

Sebelum membeli sebuah gadget, ada baiknya menonton video-video dari channel di bawah ini. Pasalnya channel review hp ini akan menyajikan informasi yang akan sangat bermanfaat untuk diketahui.
 
 Channel Youtube Review Hp Dan Gadget Indonesia Terbaik


Channel Youtube teknologi yang satu ini, masih memiliki hubungan dengan blog dengan nama yang sama. Topik yang dianggap oleh channel ini adalah seputar teknologi terkini. Videonya memang sangat bermanfaat untuk mengetahui penyebab error gadget dan hp. Sebagai pengguna gadget, mengalami error menjadihal yang wajar. Pasalnya yang namanya perangkat elektronik pasti tidak akan lepas dari yang namanya kesalahan fungsi/error. 

Ini menjadi alasan mengapa harus menonton channel yang satu ini. Jika mengalami masalah pada gadget, coba untuk cari solusi mengenai masalah yang sedang dialami. Channel Bersamatekno terbilang masih baru dan kedepannya pasti akan jauh lebih baik dalam memberikan informasi kepada penonton. Salah satu video yang paling ditunggu adalah mengenai cara mengatasi error gadget dan hp. 

Banyak orang memang ragu untuk mengatasi error pada gadget sendiri sebelum mengetahui caranya. Karena memang jika tidak dilakukan dengan benar bisa membuat gadget rusak. Coba untuk menonton video-video yang ada di Bersamatekno, untuk mengetahui cara mengatasi error yang terjadi pada hp.


2. Droidlime
Bagi pecinta gadget, pasti tidak asing lagi dengan channel Youtube Droidlime. Channel yang dibangun pada tahun 2014 ini sudah memiliki lebih dari 659 ribu subscriber. Banyaknya subscriber ini menandakan bahwa video-video yang diunggah memang sangat bermanfaat. 

Droidlime menjadi salah satu channel review hp yang jadi rekomendasi untuk pecinta gadget. Banyak ulasan menarik mengenai gadget yang disajikan disini. Berbagai merk gadget seperti Xiaomi, Oppo, Vivo, Lenovo, Samsung menjadi yang paling banyak dibahas. Informasi mengenai gadget tersebut disampaikan berdasarkan data yang akurat. 

Admin Droidlime sendiri memang memiliki pengetahuan yang luas mengenai dunia gadget. Jadi jangan heran jika saat menyambaikan sebuah ulasan akan sangat jelas dan mudah dipahami.
Mengenai nama Droidlime, nama tersebut diambil dari penggabungan dua kata yakni Droid dan Lime. Kata Droid ini berkaitan dengan robot sementara Lime menggambarkan sebuah kesegaran karena memiliki arti sitrus. 

Dari yang awalnya tidak diketahui oleh banyak orang, kini Droidlime menjadi salah satu referensi gadget terbaik di Indonesia. Channel ini juga didukung oleh sebuah blog yang dikelola bersama oleh pemilik channel ini. 

Channel Youtube dan blog tersebut membahas topik yang sama yakni membahas tips dan trik hp dan gadget. Bagi Anda yang ingin membeli sebuah gadget atau hanya sekedar menambawah wawasan, channel Droidlime ini cocok untuk dijadikan tontonna setiap harinya.

3. Bang Ripiu
Selain Droidlime, channel bernama Bang Ripiu juga memiliki vide-video menarik mengena gadget. Channel ini dibuat pada tahun 2013 dan sampai saat ini sudah memiliki subscriber mencapai 435 ribu. 

Sejak artikel ini dibuat, Bang Ripiu sudah mengunggah 598 video yang membahas seputar gadget. Video-video yang diunggah berkaitan dengan iphone dan juga android. Channel ini diprakarsai oleh seorang pria asal Yogyakarta bernama Ikhsan atau biasa disapa bang Ikhsan.
Pemilik channel benar-benar memperhatikan kualitas video yang diunggah. Dari segi pencahayaan, posisi pengambilan gambar sangat sesuai. Sehingga penonton bisa melihat dengan jelas gadget yang sedang direview. Hal ini menjadi kelebihan tersendiri karena masih banyak channel Youtube yang tidak memperhatikan kualitas pengambilan gambarnya.

Saat menonton video ini, penonton akan dibawa untuk merasakan menggunakna sebuah gadget yang direview. Pada saat menjelaskan spesifikasi gadget, tidak hanya menampilkan teksnya saja. Ada sesi unboxing yang begitu menarik pada video-video Bang Ripiu. Jadi bisa dipastikan bahwa gadget-gadget yang direview memang masih baru. 

Dengan melihat penampakan gadget saat diunboxing membuat Anda bisa menentukan apakah jadi membeli atau tidak. Setiap minggunya Bang Ripiu selalu mengunggah video-video mengenai gadget yang sedang ngetren. Buat Anda yang suka dengan dunia gadget, channel ini jangan sampai tidak ditonton. Sangat disayangkan bukan, informasi menarik tidak bisa diketahui.

4. Gadgetin

Siapa sih yang tidak mengenai channel Youtube yang satu ini. Di dunia gadget, channel Gadgetin menjadi salah satu yang memiliki banyak subscriber. Jumlah subscribernya jauh lebih banyak dibanding channel-channel serupa. Sudah lebih dari 3,49 juta subscriber pada channel yang dibuat pada tahun 2019 ini. 

Pemiliknya bernama David Brendi, ia merupakan pemuda yang memiliki pengetahuan yang luas dibidang gadget hingga komputer, laptop dan juga notebook. Ya, channel ini memang tidak hanya membahas mengenai gadget saja. Berbagai merk laptop juga sering diulas pada chanel Gadgetin. Hal ini menandakan bahwa channel ini memang memberikan dampak yang cukup baik mengenai dunia teknologi.

Video-video yang diunggah tidak terlalu ribet dalam urusan editing. Lebih cenderung sederhana namun tetap cool begitupun dengan pemiliknya. Meski begitu, video yang diunggah tetap memiliki banyak penonton. Banyak video dari channel ini ditonton oleh lebih dari 1 juta orang meski baru diunggah beberapa hari saja. Ini menjadi salah satu bukti bahwa subscribernya memang benar-benar asli. 

Gadgetin juga seringkali memberikan mengenai gadget yang patut untuk dibeli. Dengan pengetahuannya, pemilik Gadgetin mampu mengetahui gadget-gadget yang benar-benar berkualitas. Untuk itu, coba untuk menonton video-video dari Gadgetin sebelum membeli hp. Dengan begitu, Anda akan semakin yakin dengan hp yang sudah lama jadi incaran.

Itu dia beberapa channel youtube review hp dan gadget indonesia terbaik yang bisa kalian simak videonya sebelum memutuskan membeli hp atau gadget yang diincar.

1 Response to " Channel Youtube Review Hp Dan Gadget Indonesia Terbaik"

  1. Hallow mang, lila teu kadieu eung..he
    Kumaha kabar, sehat?

    Mana atuh ieu kopi-kopina aya tamu teh :D

    Btw, dari semua yang tertulis cuma nomer satu yang baru tau..he

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin