Mengurutkan Subset dari Tabel - MySQL Dasar #34
Dalam praktik selanjutnya kta tidak akan mengurutkan data pada tabel secara keseluruhan melainkan hanya sebagaian saja dengan cara menambahkan klausa WHERE yang nantinya dapat menyeleksi rekaman - rekaman berdasarkan data tertentu saja.
Daftar isi : Pengurutan Hasil Query
Kalusa ORDER BY tidak perduli berapa banyak baris yang ada, parameter tersebut akan menampilkan semua baris yang dihasilkan oleh query. Ketika misalnya Anda tidak ingin menampilkan data pada tabel secara keseluruhan maka Anda bisa menambahkan klausa WHERE untuk mengindikasikan baris-baris mana saja yang akan diseleksi. Sebagai contoh, untuk mengurutkan rekaman - rekaman untuk salah satu supir, Anda dapat menuliskan parameter perintanya seperti berikut :
MariaDB [root93]> SELECT nama, tanggal_travel, km FROM daftar_supir WHERE nama='Henry' ORDER by tanggal_travel;
+-------+----------------+------+
| nama | tanggal_travel | km |
+-------+----------------+------+
| Henry | 2014-11-26 | 278 |
| Henry | 2014-11-29 | 300 |
| Henry | 2014-11-30 | 574 |
| Henry | 2014-12-01 | 273 |
+-------+----------------+------+
4 rows in set (0.00 sec)
Baca selanjutnya : Mengurutkan Hasil Ekspresi - MySQL Dasar #35
0 Response to "Mengurutkan Subset dari Tabel - MySQL Dasar #34"
Post a Comment
Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin