Instalasi Scanner CanoScan LiDE 300 Ubuntu 22
Scaner CanoScan LiDE 300 merupakan jenis scanner dari canon yang cukup banyak digunakan. Selain Windows, CanoScan LiDE 300 juga mendukung penggunaannya pada lingkungan linux seperti salah satu jenis linux. Dalam kesempatan ini saya akan menjelaskan bagaimana cara instal scanner canoscan LiDe 300 pada lingkungan linux ubuntu, dimana tentu saja untuk dapat menggunakan scanner ini kita memerlukan sebuah driver seperti halnya ketika kita menggunakannya pada lingkungan windows
Baca juga : Instalasi dan Konfigurasi L120 di Ubuntu 22
Berikut ini adalah langkah – langkah instalasi scanner canoscan lide 300 pada ubuntu 22
- Silahkan masuk ke situs resmi canon atau cari di google dengan kata kunci “driver canoscan lide 300”
- Selanjutnya pilih jenis sistem operasi yang Anda gunakan. Sebagi contoh disini saya menggunakan Linux 64 bit
- Nanti unduh / download ScanGear MP ver.3.70 for Linux
- Jika sudah selesai di unduh, extract filenya lalu buka terminal dan jalankan file install.sh
sudo ./install.sh
- Tunggu sampai proses pemasangan driver selesai
- Selanjutnya buka Ubuntu Software dari cari aplikasi atau software “Document Scanner”, install itu untuk antar muka scaning
- Terakhir restart komputer, kemudian silahkan coba melakukan scaning menggunakan software Document Scanner
0 Response to " Instalasi Scanner CanoScan LiDE 300 Ubuntu 22"
Post a Comment
Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin