Instalasi dan Konfigurasi SSH di Ubuntu Untuk Pemula

Instalasi dan Konfigurasi SSH di Ubuntu Untuk Pemula

SSH (Secure Shell) adalah protokol yang biasa digunakan dalam mengamankan koneksi antara komputer client dan server. Hal ini berarti SSH menyediakan cara aman dalam mengakses komputer server/sistem operasi, menjalankan perintah tertentu, mengelola file dan aplikasi dari jarak jauh (remote). Dengan SSH data yang ditransfer antara klien dan server akan dienkripsi termasuk kredensial untuk login sehingga ini bisa dikatakan jauh lebih aman jika dibandingkan dengan protokol seperti Telnet.

Secara umum SSH sendiri terbagi menjadi dalam dua bagian yaitu SSH Server dan SSH Client, dimana keduanya memiliki peranan berbeda. Komputer yang akan meremote komputer server perlu memiliki SSH Client atau umumnya komputer dengan sistem Mac atau Unix dan turunananya secara default sudah memilikinya. Sedangkan komputer server atau yang akan menjadi tujuan remote perlu mengaktifkan/menginstall SSH Server terlebih dahulu.

Dalam praktik kali ini saya akan mencoba mengilustrasikan bagaimana langkah instalasi dan konfigurasi SSH di Ubuntu. Sebagai informasi tambahan disini, karena ini hanya untuk percobaan saja maka antara komputer klien dan server akan menggunakan komputer yang sama

Berikut ini Intalasi dan Konfigurasu SSH di Ubuntu untuk Pemula

Langkah 1: Instal OpenSSH Server

Instal OpenSSH Server:

sudo apt update
sudo apt install openssh-server

Verifikasi Instalasi:

Setelah instalasi selesai, periksa status layanan SSH:

sudo systemctl status ssh

Langkah 2: Mulai dan Aktifkan Layanan SSH

sudo systemctl start ssh

Aktifkan Layanan SSH Saat Booting:

sudo systemctl enable ssh

Langkah 3: Uji Koneksi SSH

Menghubungkan ke Server Lokal:
Dari mesin yang sama, Anda bisa menguji koneksi SSH ke server lokal:

ssh your_username@localhost

Gantilah your_username dengan nama pengguna yang Anda gunakan.

Langkah 4: Konfigurasi SSH untuk Keamanan (optional)

Setelah layanan SSH berjalan, Anda dapat mengkonfigurasi file /etc/ssh/sshd_config untuk meningkatkan keamanan. Sebenarnya menurut saya optional karena secar default SSH sudah di konfigurasi secara aman, maksudnya ketika mengakses server melalui SSH tentu akan ada proses autentifikasi

Edit File Konfigurasi SSH:

sudo nano /etc/ssh/sshd_config

Pastikan Pengaturan Berikut Benar:


PermitRootLogin no
PasswordAuthentication yes
UsePAM yes
AllowUsers your_username
Restart Layanan SSH:

Setelah mengubah konfigurasi, restart layanan SSH:

sudo systemctl restart ssh

Menambahkan Pengguna untuk SSH

Jika Anda perlu menambahkan pengguna yang dapat mengakses server via SSH, Anda bisa melakukannya dengan langkah berikut:

Tambahkan Pengguna Baru:

sudo adduser new_username

Ikuti instruksi untuk menetapkan kata sandi dan informasi pengguna lainnya.

Izinkan Pengguna Baru untuk SSH:

Tambahkan pengguna baru ke daftar yang diizinkan dalam file /etc/ssh/sshd_config:

AllowUsers your_username new_username

Restart Layanan SSH:

sudo systemctl restart ssh

Pada tahap ini kita sudah berhasil melakukan instalasi dan konfigurasi beserta tambahan kemananannya

Baca selanjutnya : Cara Mengakses SSH Server Tanpa Password dengan SSH Key



0 Response to "Instalasi dan Konfigurasi SSH di Ubuntu Untuk Pemula"

Post a Comment

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin