Menambahkan Musik/Audio Kedalam Video di Youtube
Youtube memang bukan hanya sebagai situs yang bisa menampung video saja tapi di youtube video – video yang kita upload dimungkinkan untuk diedit, seperti dengan menambahkan file audio/musik, text, dll kedalam video.
Biasanya untuk menambahkan musik kedalam video Saya melakukannya langsung di video editor, kalau di windows menggunakan Saya menggunakan Ulead, sedangkan di linux menggunakan Kdenlive.
Namun kali ini Saya mencoba menambahkan audio/musik kedalam video langsung dari situs youtube. Musik – musik yang sudah disediakan tersebut legal sehingga Anda tidak perlu khawatir kalau – kalau dapat peringatan/teguran dari youtube masalah hak cipta.
Lihat juga :
Berikut ini adalah langkah – langkah Menambahkan Musik/Audio Kedalam Video di Youtube
Biasanya untuk menambahkan musik kedalam video Saya melakukannya langsung di video editor, kalau di windows menggunakan Saya menggunakan Ulead, sedangkan di linux menggunakan Kdenlive.
Namun kali ini Saya mencoba menambahkan audio/musik kedalam video langsung dari situs youtube. Musik – musik yang sudah disediakan tersebut legal sehingga Anda tidak perlu khawatir kalau – kalau dapat peringatan/teguran dari youtube masalah hak cipta.
Lihat juga :
- Mencoba End Screen dan Annotations Youtube
- Musik Legal Untuk Projek Video Youtube
- Mengatur Halaman Depan Channel Youtube
Berikut ini adalah langkah – langkah Menambahkan Musik/Audio Kedalam Video di Youtube
- Pastikan Anda memiliki Akun Google, kalau belum punya silahkan buat dulu akun google
- Login ke youtube, upload video atau cari salah satu video yang sudah Anda upload sebelumnya
- Klik Info and settings yang ditandai dengan ikon pensil, sehingga nanti muncul tampilan seperti berikut
- Selanjutnya klik tab/menu Audio, nanti akan muncul tampilan seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini
- Pada bilah kanan (Featured Tracks) nanti akan terlihat daftar musik yang bisa Anda tambahkan
- Ada banyak pilihan musik yang bisa Anda pilih, ada banyak genre, dari mulai musik Pop, Rock, Reage dll, tinggal klik menu tarik turun pada bagian “Top tracks”
- Klik salah satu musik yang ingin Anda tambahkan ke Video, sehingga judul musiknya yang ditambahkan akan ditampilkan pada bagian bawah video seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini
- Selanjutnya Anda bisa memilih beberapa opsi, yakni :
- Only musik : yang berarti musik akan lebih dominan suaranya sehingga suara asli dari video akan tertutup
- Favor musik : Suara musik yang ditambahkan masih akan terdengar lebih dominan, namun disini suara asli dari video akan sedikit terdengar
- Favor Original Audio : Pada opsi ini musik/audio yang ditambahkan tidak akan lebih dominan dari suara/audio dari video, suara musik akan lebih terdengar seimbang dengan suara audio video
- Untuk memilih salah satu opsi baik itu Only Musik, Favor musik ataupun Favor Original, Anda cukup melakukan geser lingkaran bulat yang berada dekat dengan Position Audio
- Terakhir bila sudah selesai klik Save, dan nanti Anda akan langsung diarahkan ke halaman video manager
Video yang sudah ditambahkan file musik/audio tidak akan langsung berubah, ada proses editing yang dilakukan secara otomatis oleh youtube, bila dilihat dalam video manager youtube akan ada keterangan Edit in Progress seperti yang bisa Anda lihat pada gambar dibawah ini
Anda juga bisa mengganti musik yang sudah di tambahkan/disimpan kedalam video tersebut, bila suatu saat nanti Anda merasa bosan atau memang ingin menggantinya dengan yang lain, tinggal melakukan Edit kembali seperti pada langkah – langkah sebelumnya
wah perlu di praktekin nih mas...ini juga berpengaruh dengan pendapatan ads Youtube kalau akunnya di monetisasi, seperti mmudah ya...Mas
ReplyDeleteaudio rata-rata 2menit maksimal 5 menit...apakah bisa menambahkan 2 atau 3 audio..sampai video selesai...
ReplyDeletepaling nanti tekniknya jangan pake editor yang dari youtube, tapi sofware editing video sendiri, semacam ulead atau sejenisnya, jadi nanti bisa tambah 2 atau 3 audio lebih
Delete