Membuat Halaman FAQ di Drupal Dengan Bootstrap Accordion


Halaman Frequently asked questions (FAQ) biasanya adalah halaman yang berisi jawaban tentang hal – hal apa saja yang sering atau mungkin ditanyakan oleh pengunjung tentang website  atau mengenai sebuah prodak/jasa yang dimiliki sebuah website. Dengan membuat halaman FAQ diharapkan pengunjung situs tidak perlu lagi memberikan banyak pertanyaan ke pemilik situs web mengenai hal – hal yang berkaitan dengan website, karena kemungkinan besar pertanyaan tersebut sudah dibuat jawabannya di halaman FAQ karena seringnya pertanyaan tersebut diajukan . Disisi lain pemilik situs web juga harus paham dan perlu merangkum banyak pertanyaan yang sering diajukan untuk kemudian ditambahkan ke halaman FAQ  sehingga nanti pemilik situs tidak perlu lagi banyak memberikan jawaban dari pertanyaan yang sebenarnya sudah sering diajukan.

Frequently asked questions (FAQ) or Questions and Answers (Q&A), are listed questions and answers, all supposed to be commonly asked in some context, and pertaining to a particular topic. The format is commonly used on email mailing lists and other online forums, where certain common questions tend to recur. From wikipedia

Banyak sekali situs web yang membuat halaman FAQ, contohnya saja halaman faq ini mungkin kita lihat pada situs – situs penyedia layanan domain & hosting. Akan sangat penting sekali untuk menambahkan halaman faq khususnya bagi mereka para pemilik jasa atau prodak yang dijual di internet. Menambahkan halaman faq tentu akan sangat membantu meringankan beban kerja pemilik situs, sedangkan disisi lain hal tersebut juga akan sangat membantu pengunjung situs karena mereka tidak perlu menunggu jawaban dari pertanyaan yang mereka ajukan karena sudah ada dalam halaman FAQ.

Tutorial membuat halaman faq  ini  merupakan bagian  dari projek membuat website cantik dengan drupal & bootstrap, sehingga untuk memahami apa yang akan disampaikan disini perlu dipahami terlebih dahulu artikel – artikel sebelumnya yang sudah dirangkum pada halaman Cara Membuat Website Cantik Dengan Drupal & Bootstrap

Sebelumnya saya ingatkan kembali, bahwa karena disini akan digunakan bootstrap accordion, maka nanti anda memerlukan hal – hal berikut :

1. Template Bootstrap
2. Views Bootstrap

Membuat Halaman FAQ di Drupal Dengan Bootstrap Accordion


  1. Buat terlebih dahulu sebuah content type khusus FAQ
  2. Selanjutnya buat sebuah view display format “Bootstrap acordion”
  3. Kemudian tambahkan kontent – konten seperti title, body dan edit, atau kurang lebih nanti pengaturannya seperti berikut
    membuat view bootstrap accordion di drupal
  4. Bila sudah klik save

1 Response to "Membuat Halaman FAQ di Drupal Dengan Bootstrap Accordion"

  1. Di blogger ga ada beginian ya. Jadi saya buat FAQnya manual aja sih

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlebih dahulu di moderasi oleh Admin